forked from rio2310/R-for-beginners
-
Notifications
You must be signed in to change notification settings - Fork 1
/
Ch3-book-Rfnp.Rmd
74 lines (48 loc) · 5.16 KB
/
Ch3-book-Rfnp.Rmd
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20
21
22
23
24
25
26
27
28
29
30
31
32
33
34
35
36
37
38
39
40
41
42
43
44
45
46
47
48
49
50
51
52
53
54
55
56
57
58
59
60
61
62
63
64
65
66
67
68
69
70
71
72
73
74
---
title: "Pengenalan bahasa pemrograman R: untuk non-programmer"
author: "Dasapta Erwin Irawan dan Prana Ugi"
date: "August 23, 2015"
output:
pdf_document:
toc: true
number_sections: true
fig_width: 7
fig_height: 6
fig_caption: true
highlight: "pygments"
---
# Syntax perintah dalam R
Seperti halnya bahasa pemrograman lainnya, anda harus mengetahui bagaimana cara memerintahkan R melalui fungsi dan argumen. Cara penulisannya (syntax) adalah: `obyek <- fungsi(argumen1, argumen2, ... )`. Coba anda ingat lagi bagaimana cara:
+ mengimpor file data (`read.csv(xxxx)`)
+ melihat isi data (`View(xxxx)`)
maka formatnya akan sama.
Dalam hal argumen yang banyak dan panjang, anda dibolehkan memenggalnya seperti contoh berikut ini.
Contoh pertama,
```
obyek <- fungsi(argumen 1, argumen 2, argumen 3)
```
Contoh kedua, lebih mudah dipahami. Hasilnya akan sama. Dengan cara yang kedua maka kita dapat dengan mudah melihat bagian argumen yang salah.
```
obyek <- fungsi(argumen 1,
argumen 2,
argumen 3)
```
# Fungsi dan argumen
Sekarang kita coba mengenal fungsi (function) dan package. Fungsi adalah kumpulan perintah yang sifatnya iteratif dan dapat diulang. Sedangkan argumen (_arguments_) adalah spesifikasi rinci dari fungsi sesuai dengan kebutuhan kita. Dari bab sebelumnya anda sebenarnya telah mengenal fungsi.
Bila anda mengetik `head(nama dataframe)`, maka `head` adalah fungsi. Dalam bab-bab berikutnya anda akan berlatih menggunakan banyak fungsi lainnya.
Kemudian bila anda memerintahkan R untuk membuka suatu file (misal bernama `data.csv`), maka perintahnya adalah `read.csv(data.csv, header=TRUE)`. Dalam proses tersebut, maka anda menggunakan fungsi `read.csv` dan argumen `header=TRUE` untuk meminta R membaca judul kolom (_header_).
Sudah jelas ya antara fungsi dan argumen? Bila masih bingung, jangan khawatir, anda akan makin paham sejalan dengan anda terus berlatih. Bilamana anda bingung bagaimana cara menggunakan fungsi tertentu, R menyediakan file bantuan (_help file_) yang dapat muncul di jendelan `Viewer` (kanan bawah) bila anda mengetik `?nama fungsi`, misal: `?read.csv`. Anda dapat membaca file bantuan tersebut yang formatnya telah dibakukan, yaitu diawali dengan pendahuluan, syntax (cara penulis), daftar argumen, dan contoh.
Selanjutnya adalah `package`. Ia adalah sebuah kemasan yang berisi kumpulan atau kompilasi dari berbagai fungsi sejenis atau data. Karena R adalah aplikasi _open source_, maka pengembangannya berbasis komunitas. Package yang semula dikembangkan oleh individu pengguna R suatu saat akan dimasukkan sebagai package baku (_Base package_) dalam instalasi R. Per hari ini (18 Januari 2016), server R yang bernama [CRAN](http://cran.r-project.org) telah menyipan sebanyak 7791 package dalam berbagai jenis dan kategori.
Untuk melihat package baku, anda dapat melihat jendela `Environment` > klik `Global Environment` > pilih `packages: base`, atau ketik `library()`.
Untuk menginstalasi package tambahan, teknik yang paling umum adalah menginstalasi langsung dari server CRAN dengan cara: `install.packages("nama package"). R akan secara otomatis memilih repositori CRAN dan menginstalasi package yang dimaksud. Untuk mengetahui berbagai package yang sesuai dengan kebutuhan analisis data, anda dapat mengakses situs [CRAN task views](https://cran.r-project.org/web/views/). Dari situs tersebut dapat beberapa kategori package, misal: Bayesian, Multivariate, dan Time series
Karena satu dan lain hal, terkadang instalasi dengan cara di atas tidak dapat dilakukan, biasanya karena perbedaan versi R. Untuk itu anda dapat mencoba menginstalasi:
+ dari zip file. Anda perlu mengundung zip file package-nya terlebih dahulu sebelum menginstalasinya dengan menggunakan perintah `install.packages.zip(/dir/nama package)` atau gunakan menu Tools > install packages > pilih install from package archives, seperti pada gambar berikut.
+ dari situs Github. Para pengembangan package umumnya akan menyimpan kode pemrogramannya di repositori [Github](www.github.com). Namun anda perlu menginstalasi package `devtools` terlebih dahulu:
+ Pertama untuk instalasi package `devtools` ketik `install.packages("devtools")`, `library(devtools)`,
+ kemudian instalasi dari Github dapat dilakukan dengan mengetik `install_github("username/packagename")`.
+ dari zip file. Anda perlu mengundung zip file package-nya terlebih dahulu sebelum menginstalasinya dengan menggunakan perintah `install.packages.zip(/dir/nama package)` atau gunakan menu Tools > install packages > pilih install from package archives, seperti pada gambar berikut.
+ dari situs Github. Para pengembangan package umumnya akan menyimpan kode pemrogramannya di repositori [Github](www.github.com). Namun anda perlu menginstalasi package `devtools` terlebih dahulu. Pertama untuk instalasi package `devtools` ketik `install.packages("devtools")`, `library(devtools)`, kemudian instalasi dari Github dapat dilakukan dengan mengetik `install_github("username/packagename")`.
# References
+ [R Studio packages](https://www.rstudio.com/products/rpackages/)
+ [CRAN task views](https://cran.r-project.org/web/views/)
+ [Tutorial Git and Github](http://r-pkgs.had.co.nz/git.html)